Sabtu, 21 Agustus 2010

Komputerisasi Masa Depan: Keyboard For Clicker

(Buat para gamer masa depan yang tak pandai menggunakan shortcut pada keyboardnya)


Latar belakangnya adalah Keyboard For Clicker (KFC) ini dibuat bagi mereka yang tak terbiasa menggunakan shortcut- shortcut yang berada pada keyboard yang beredar saat ini. kegunaannya adalah keyboard ini intinya memudahkan kita dalam menekan/menggunakan fungsi-fungsi shortcut tersebut dalam game. Dalam beberapa game, terutama game RTS, shortcut-shortcut ini biasanya berguna untuk mengeluarkan skill, menggunakan item, ataupun hanya untuk sekedar mengetik chatting saat bermain. Idenya adalah keyboard ini menggunakan sensor pandangan mata (saat ini sedang dikembangkan, tidak dibahas disini) ataupun dapat juga menggunakan sensor suara ataupun pembaca pikiran. Dengan sensor suara, cukup dengan menyuarakan nama skill/item yang akan digunakan, dengan cepat KFC ini akan memproses pengeluaran skill / penggunaan item tersebut. Begitu pula bila sistem yang digunakan alat ini adalah mind reader atau pembaca pikiran. Alat ini akan membaca niat / pikiran sang gamer untuk command yang akan digunakan.

Alat ini akan meningkatkan kualitas para clicker, sehingga akan setara dengan para gamer normal lainnya. Semoga alat ini dapat segera direalisasikan, kasian si Bram.


*inspired from Elmer Wahyu Bramanto, and

tribute to Elmer Wahyu Bramanto


Fauzan Saputra

132 09 09 4

Tidak ada komentar:

Posting Komentar